Jakarta, 15 Januari 2025 – Mahasiswa Desain Komunikasi Visual (DKV) Sukses menggelar pameran (Karsa) Karya Seni Nusantara guna memenuhi nilai Ujian Akhir Semester (UAS), yang berlokasi di selasar PMB Universitas Budi Luhur.

Pameran ini merupakan hasil karya-karya kreatif mahasiswa DKV berupa lukisan,nirmana,produksi game,poster dan pembuatan logo. Karya-karya ini mencerminkan kreativitas dan inovasi mahasiswa dalam memanfaatkan berbagai media untuk mengekspresikan ide-ide mereka.

Pameran “Karsa” tidak hanya menjadi ajang unjuk karya, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkenalkan budaya dan seni Nusantara kepada masyarakat luas. Acara ini dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa universitas Budi Luhur yang antusias mengapresiasi hasil karya-karya mahasiswa DKV.

“Saya sangat mengapresiasi hasil karya teman-teman dkv yang nantinya akan berkelanjutan untuk terus berkarya,inilah karya yang sesungguhnya yang selalu ingat bahwa kita harus siap kreatif baik itu untuk prestasi secara akademis” Ucap Dekan Fakultas Komunikasi & Desain Kreatif,Bapak Dr. Rocky Prasetyo Jati.

Dengan ini, mahasiswa DKV Universitas Budi Luhur menunjukkan bakat yang sangat kreatif dan komitmen mereka dalam dunia seni dan desain, sekaligus menambah pengalaman yang berharga.